Oppo R819, Smartphone Tipis Dual SIM Harga Rp 3,8 Juta

Oppo R819
Perusahaan gadget asal Cina, Oppo meluncurkan ponsel pintar Oppo R819 yang disebut-sebut menjadi salah satu ponsel tertipis di dunia. Ponsel pintar ini mudah dipegang oleh para pengguna.

Sebagai perbandingan, smartphone tertipis di dunia, Huawei Ascend P6 memiliki ketipisan 6,1 mm, sementara Oppo R819 memiliki ketebalan bodi 7,3 mm.

Ketipisan ini juga tetap ditunjang dengan performa baterai yang mumpuni berkapasitas 2000 mAh. Tidak seperti smartphone tipis lainnya yang cenderung mengurangi kapasitas bateri.

Selain itu, gadget berdimensi 4,7 inci ini dilengkapi dengan teknologi Dual SIM. Kabar baik untuk para penggemar gadget Indonesia yang menyenangi ponsel Dual SIM.

Oppo R819 sudah beredar di pasaran yang dibanderol dengan harga Rp 3,8 juta. Berikut spesifikasi lengkapnya:
  • Bobot 110 gram; tebal 7,3 mm
  • Layar IPS ukuran 4,7 inci 720p dengan fitur LCD touchscreen (16 M colors)
  • Prosesor MediaTek quad-core chipset 1,2 GHz dan GPU PowerVR SGX544
  • Sistem operasi Android Jelly Bean v4.2.1
  • Ram 1 GB
  • Memori internal 16 GB, tidak disediakan slot memori eksternal
  • Kamera belakang 8 MP (3264 x 2448 piksel) dengan fitur geo-tagging, face detection, HDR, panorama dan touch focus.
  • Kamera depan 1,9 MP untuk video call dan lain-lain.
  • Teknologi Dual Sim
  • Baterai Li-Ion 2000 mAh (Rin/SR)

Foto: Fonearena

0 komentar:

Posting Komentar